Horas Bangso Batak Dorong Revisi Hukum Setelah Kasus Asusila dan Pembunuhan di Palembang

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Horas Bangso Batak (HBB) mengunjungi keluarga korban pemerkosaan dan pembunuhan di Kemuning, Palembang, pada Minggu sore, 9 September 2024. Selain memberikan bantuan materi, HBB juga memberikan dukungan moral kepada keluarga korban.

Melalui kuasa hukumnya, Jasmadi, SH HBB mengungkapkan rencana untuk membawa kasus ini ke DPR RI, dengan tujuan meninjau kembali pasal-pasal terkait pengadilan anak.

Jasmadi menjelaskan, “Kami merasa perlu adanya revisi terhadap undang-undang yang ada karena perkembangan zaman dan teknologi yang sangat cepat. Undang-undang pengadilan anak yang ada saat ini sudah berusia 10 tahun dan tidak lagi memadai,” ujarnya.

HBB juga mengimbau kepada Menteri Komunikasi dan Informatika untuk menetapkan batasan serta memantau situs-situs yang dapat diakses oleh anak-anak.

“Kami meminta Menteri Kominfo untuk memberikan batasan dan memantau situs yang bisa diakses oleh anak-anak, mengingat pelaku banyak mengonsumsi video tidak senonoh,”.

Print Friendly, PDF & Email
Bagikan :

Pos terkait