Imigrasi Putussibau Berikan Pelayanan Pembuatan Paspor di Daerah Perbatasan Indonesia – Malaysia

Budi Santoso, selaku Plh. Kasubsi Lalu Lintas dan Izin Tinggal Keimigrasian Kantor Imigrasi Putussiabu, yang turut serta dalam pelayanan ini, menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

“Kami berupaya mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, terutama yang berada di wilayah terpencil dan perbatasan. Ini adalah bentuk nyata dari pelayanan prima yang ingin kami berikan,” ujarnya.

Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan semacam ini merupakan bagian dari upaya kantor imigrasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya dokumen keimigrasian untuk berpergian keluar negeri di daerah perbatasan.

Sementara itu, Kepala Kantor Imigrasi Kelas III TPI Putussibau, Uray Alandri menyoroti pentingnya pelayanan di perbatasan sebagai bagian dari upaya memperkuat kedaulatan negara.

“Pelayanan paspor di daerah perbatasan tidak hanya memudahkan masyarakat, tetapi juga merupakan upaya strategis untuk memperkuat kedaulatan negara dan menjaga keamanan nasional,” ujarnya.

Bagikan :

Pos terkait