Jelang Pemilu 2024, Kapolres Kapuas Hulu Keluarkan Himbauan Untuk Tetap Menjaga Kamtibmas

Polres Kapuas Hulu Hulu menggelar Simulasi ( Sistem Pengamanan Kota) dalam tahapan Pemilu 2024 di Mako Polres setempat Kamis.(19/10/2023) Foto: Bayu Hary Widodo - Ist

MATTANEWS.CO, KAPUAS HULU – Kepolisian Resor (Polres) Kapuas Hulu telah melakukan berbagai langkah strategis dalam rangka menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 mendatang.

Kapolres Kapuas Hulu AKBP Hendrawan menyampaikan, kesiapsiagaan kepolisian menjelang pelaksanaan pemilihan umum tahun 2024 merupakan sebuah upaya penting, guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas di masyarakat.

Beberapa agenda yang telah dilakukan Polres Kapuas Hulu untuk mendeteksi dini dan antisipasi penanganan gangguan Kamtibmas di tahun politik ini.

“Sebelumnya kita sudah menggelar Simulasi Sispamkota ini merupakan bagian dari antisipasi Eskalasi gangguan Kamtibmas dalam tahapan Pemilu 2024, kegiatan tersebut kita laksanakan pada Tanggal 19 Oktober 2023 kemarin,” terang Kapolres AKBP Hendrawan, Sabtu (21/10/2023).

Oleh karenanya, Kapolres terus menghimbau kepada segenap lapisan masyarakat, elit politik untuk senantiasa bersama – sama dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu.

Bagikan :

Pos terkait