Example 728x250 Example 728x250
BERITA TERKINIHEADLINEHUKUM & KRIMINAL

KAI JUANDA Sumsel Fokus Kembangkan Organisasi Advokat

×

KAI JUANDA Sumsel Fokus Kembangkan Organisasi Advokat

Sebarkan artikel ini

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Pasca pelantikan dan pengambilan sumpah, Ketua KAI JUANDA, Muhammad Aminuddin akan fokus kembangkan organisasi advokat KAI JUANDA di Palembang, Sumsel. Ketua yang terpilih secara aklamasi ini tidak lupa mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Presiden dan Sekjen, Sabtu (31/8/2024).

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Presiden KAI JUANDA, Muhammad Yuntri SH MH dan Sekjen DPP KAI JUANDA, Dr Drs Arman Remy, SH SE MH MM MS CIL kepada saya, yang telah dilantik sebagai Ketua KAI JUANDA Sumsel,” ungkap M Aminuddin, kepada wartawan Online Media Nasional Mattanews.co.

Aminuddin menjelaskan, dirinya akan membuat program kerja untuk KAI JUANDA kedepan.

“Fokus saya, akan mengembangkan KAI JUANDA Sumsel kedepan. Dengan merekrut dan melahirkan advokat muda KAI JUANDA Sumsel, yang profesional, pintar, cerdas, gigih dan penegak keadilan,” tuturnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Muhammad Aminuddin terpilih secara aklamasi sebagai Ketua KAI JUANDA, ketika berlangsung di Grand Daira Hotel Palembang. Pria yang kerap disapa Amin Tras itu langsung dilantik oleh Presiden KAI JUANDA, Muhammad Yuntri SH MH, Jum’at (30/8/2024).

KAI JUANDA telah menyelenggarakan Musyawarah Daerah ke 1 Kongres Advokat Indonesia pada Kamis (29/8/2024) dilokasi yang sama.

Presiden KAI JUANDA, Muhammad Yuntri SH MH mengharapkan, Ketua terpilih dapat mengembangkan organisasi Advokat dengan sangat baik dan menumbuhkan advokat – advokat muda yang cakap, pintar, profesional dan penegak keadilan.

“Kembangkanlah KAI JUANDA ini dengan merekrut anggota advokat muda, yang tekun, gigih, profesional dan penegak keadilan,” tukasnya.