Reporter : Fitrah
MALUKU, Mattanews.co – Wakapolres Seram Bagian Barat (SBB) melaksanakan safari Jumat sekaligus kopi bareng (Kobar) terkait keamanan dan ketertiban masyarakat. Hal tersebut dilaksanakan dalam rangka memberikan rasa aman menjelang pelantikan Presiden dan wakil Presiden RI tanggal 20 Oktober 2019 mendatang, Jumat (18/10/2019).
Wakapolres SBB AKP Kamil Djapa.S.Ag yang didampingi Kapolsek Amalatu IPDA. I Lestaluhu,S,sos, menuturkan jika acara digelar selain melaksanaan Sholat Jumat berjamah sekaligus menyampaikan pesan- pesan Kamtibmas serta pelaksanaan penggalangan.
Sholat Jumaat berjamaah bertempat di Desa Latu, Masjid Al-Fajar, Kecamatan Amalatu, Kabupaten SBB.
Sholat Jumat sendiri dipimpin oleh Imam Masjid Al – Fajar Desa Latu, Bustam Pattimura, sedangkan khotbah disampaikan oleh Ustad Julfikar Wakano.
Wakapolres SBB AKP Kamil Djapa S.Ag kepada para jamaah Shalat Jumat mengatakan, situasi Kamtibmas di wilayah Kabupaten Seram Bagian Barat sudah sangat kondusif dan ini merupakan kerja semua pihak bukan hanya kepolisian.
“Keamanan dan ketertiban masyarakat sudah kondusif, semua atas campur tangan masyarakat yang bekerja sama dengan pihak kepolisian baik dengan Polres SBB maupun Polsek setempat,” ungkapnya.
Dikatakannya lagi, kemarin masyarakat Kabupaten Seram Bagian Barat sudah mengeluarkan hak politik lewat pemilihan umum (Pemilu)7 dan puncaknya akan tiba pada pelantikan Presiden dan wakil Presiden terpilih pada tanggal 20 Oktober 2019 ini.
“Untuk itu saya mengajak, marilah kita sama- sama menjaga situasi keamanan yang sudah kondusif ini,” imbau Kamil.
Ditambahkannya, terkait media sosial, dirinya mengajak sebagai orang tua agar mengingatkan anak – anak dan keluarga dalam menggunakannya secara bijak.
“Kita saling ingatkan anak – anak kita itu sangatlah penting dalam menggunakan media sosial dengan bijak yang membawa dampak positif, jika anak – anak kita tidak bijak dalam menggunakan media sosial maka akan berdampak buruk atau negatif kepada anak – anak kita sendiri, dan masa depan mereka akan hancur,” terangnya.
Djafa juga menyinggung soal kebakaran hutan, yang akhir – akhirnya ini sering terjadi. Menurutnya menyangkut dengan kebakaran hutan dan lahan agar dapat di antisipasi karena udara yang sudah terkontaminasi dengan polusi ketika kita hirup akan menggangu kesehatan kita.
Selesai melaksanakan shalat Jumaat berjamah, Wakpolres SBB AKP Akmil Djapa didampingi Kapolsek Amalatu IPDA I. Lestaluhu,S.Sos melaksanakan penggalangan sekaligus Kobar dengan Sekdes Desa Latu Hasanin Patty dsn kaur Pemerintah Gusti Patty.
Editor : Anang