Kanit Intel Polres Asahan Bagi-bagi Sembako

Reporter : Taufik

ASAHAN, Mattanews.co – Kanit I Sat Intelkam Polres Asahan, IPDA Marzuki melaksanakan patroli himbauan dan bagikan sembako berupa beras kepada masyarakat di seputaran Kota Kisaran, Kamis (25/6/2020).

Route Sasaran yang di tempu bermula dari Mako Polres Asahan menuju, Jln. Jend. Ahmad Yani, Jln. Latsitarda, Jln. Prof M. Yamin, Jln. Imam Bonjol, Jln. SM. Raja, Jln. Madong lubis, Jln. Sutan Syahrir, Jln. Ir. Juanda, Jln. Printis Kemerdekaan, Jln. Cokroaminoto, Jln. Ahmad Yani, Jln. Rambate raya pemkab asahan (Taman Hutan Kota Asahan), Jln. Ahmad Yani dan kembali ke Mako Polres.

Dijelaskannya, kegiatan tersebut mulai sekitar pukul 14.00 WIB, sebelum melaksanakan kegiatan didahului apel setelah selesai pelaksanaan apel dilanjutkan patroli.

“Kita patroli dan menghimbau kepada masyarakat Kisaran dengan humanis, berhubung situasi sekarang darurat wabah COVID-19 untuk menggunakan masker,” katanya.

Disampaikannya, pihaknya juga memberikan Bansos berupa beras Kepada warga yang disinggahi di pinggir jalan seputaran Kota Kisaran.

Bagikan :

Pos terkait