Kapolda Sulbar Pimpin Sertijab Irwasda dan Karo SDM

MATTANEWS.CO,SULBAR – Kapolda Sulbar Irjen Pol Drs. R. Adang Ginanjar hari ini secara resmi memimpin upacara sertijab dua pejabat utamanya yaitu Irwasda dan Karo SDM, Kamis (28/12/2023).

Sertijab tersebut berdasarkan surat keputusan Kapolri Nomor : Kep/1645/XII/2023 tentang pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan lingkungan Polri.

Di Aula Marannu Mapolda yang menjadi pusat kegiatan tersebut terlihat dihadiri oleh para pejabat utama, para Kapolres jajaran beserta seluruh personel dan bhayangkari.

Dalam amanatnya Kapolda mengungkapkan selamat kepada pejabat yang mendapatkan promosi, saya do’akan ditempat tugas yang baru kariernya jauh lebih baik dan meningkat lagi.

Untuk dua pejabat baru yang datang, Kapolda mengucapkan selamat datang dan meminta keduanya untuk segera menyesuaikan dengan melanjutkan semua program yang sudah ada jika perlu ada inovasi yang lebih kreatif lagi dalam mendorong kemajuan institusi khususnya di Polda Sulbar.

“Segera menyesuaikan dengan lingkungan kerja di Sulbar, lakukan pengecekan organisasi mana yang harus dikuatkan dan mana yang harus diganti,” kata Kapolda Sulbar.

Bagikan :

Pos terkait