Reporter : Anang
MUSI BANYUASIN, Mattanews.co – Bupati Musi Banyuasin (Muba) Dodi Reza Alex Noerdin, menggelar Ramah Tamah Bersama Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel) Irjen Pol Prof Dr Eko Indra Heri dan jajarannya di Pendopoan Griya Bumi Serasan Sekate Muba, Jumat (18/12/2020).
Dodi Reza Alex Noerdin mengucapkan selamat datang kepada Kapolda Sumsel beserta istri dan jajarannya, atas kedatangan di Kabupaten Muba.
Dia menjelaskan, Kabupaten Muba khususnya Kota Sekayu merupakan kota olahraga. Di mana sarana dan prasarana akan terus kita kembangkan, begitu juga Sekayu sebagai kota inovasi
“Alhamdulillah salah satu inovasi di Muba, telah mendapatkan pengakuan secara nasional yaitu tentang aspal karet. Inovasi ini tercipta karena melihat kondisi petani karet, dengan harapan ingin membuat para petani menjadi sejahtera,” ujar Dodi Reza yang juga Kepala dinobatkan sebagai Daerah Inovatif 2020.
Bahkan atas inovasi aspal karet tersebut, tahun depan Kementerian PU PR sudah komitmen untuk jalan nasional.