“Kenapa kita larang hal tersebut, dikarenakan situasi masih dalam pandemi Covid-19, serta menjaga hal-hal yang tidak diinginkan,”tuturnya, Rabu (13/10/2021).
Selain itu Kapolsek Cibatu AKP Teguh Sujito menambahkan bahwa, pihaknya berserta TNI akan melakukan pengamanan demi berlangsungnya Pilkades yang aman kondusif.
“Kesiapan pengamanan untuk wilayah Cibatu kita ada bantuan dari Subang, Karwang, Dalmas Polda, Brimob serta satuan dari TNI, dan nanti ada satu pleton untuk disiapkan di wilayah Cibatu,” ucapnya.
Sesuai penyampaian dari Kabagops untuk Babinsa dan Bhabinkamtibmas itu ada dimasing-masing Desa, dan untuk bantuan pengamanan dari Subang dan Karawang masuk di TPS-TPS.
“Pada intinya kesiapan pengamanan untuk Pilkades di wilayah Kecamatan Cibatu khususnya sudah siap,” tutupnya.