HUKUM & KRIMINAL

Kecelakaan Maut Truk Pengangkut Galon Air Minum, Satu Orang Meninggal Dunia

×

Kecelakaan Maut Truk Pengangkut Galon Air Minum, Satu Orang Meninggal Dunia

Sebarkan artikel ini

MATTANEWS.CO, BANDUNG – Kecelakaan maut yang dialami truk pengangkut galon air minum terjadi di Jalan Cihampelas, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (3/2/2022) sekitar pukul 04.05 WIB.

Kanit Laka Polrestabes Bandung AKP Tejo Reno mengungkapkan, sebelum kecelakaan tersebut terjadi, truk bernomor polisi E 9454 AD itu awalnya tengah melaju dari arah Jalan Setiabudi (Lembang) menuju Jalan Cihampelas.

“Setibanya di lokasi kejadian dengan kondisi jalan yang menurun dan berbelok, truk kehilangan kendali,” ungkapnya kepada wartawan, Kamis (3/2/2022).

“Pengemudi truk tersebut, tak bisa mengendalikan kendaraannya hingga oleng ke kiri dan menabrak pagar rumah lalu angkot yang parkir,” sambungnya.

Usai menabrak pagar rumah dan angkot (angkutan kota), kata Tejo, truk masih melaju dengan posisi miring hingga besi penyangga galon terlepas dan terjatuh bersamaan dengan ratusan galon yang masih terisi air.

“Material besi dan galon tersebut menimpa seorang pejalan kaki yang berjalan di trotoar hingga meninggal dunia. Truk terus bergerak dan akhirnya berhenti dengan posisi merintangi jalan,” katanya.

Kini sopir truk sudah diamankan untuk dimintai keterangan dan truk yang melintang di badan jalan sudah dipindahkan. “Kondisi jalan juga sudah bisa dilewati kendaraan,” pungkasnya.