Kemenkumham Sumsel Koordinasi dengan BPKP, Kuatkan Penyelenggaraan SPIP

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Dalam rangka membangun sinergi dan kolaborasi serta mempererat silaturahmi antar instansi, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan melakukan koordinasi ke Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Sumatera Selatan, Senin (23/9).

Kedatangan tim Kanwil Kemenkumham Sumsel dikomandoi oleh Kepala Subbagian Hubungan Masyarakat, Reformasi Birokrasi dan Tekonologi Informasi, Hamsir, disambut langsung oleh Koordinator Pengawasan Bidang Instansi Pemerintah Pusat (IPP) 2, Ulu Sembiring.

Dalam kunjungan tersebut, Hamsir melakukan konsultasi dalam pelaksanaan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) dan Manajemen Risiko (MR) di wilayah. Selain itu guna memaksimalkan SPIP dan Implementasi MR, ia juga meminta BPKP agar menjadi narasumber dalam kegiatan Sosialisasi SPIP dan MR, serta memberikan pendampingan penuh pada agenda Penilaian Mandiri SPIP Terintegrasi yang dilaksanakan oleh jajaran Kanwil Kemenkumham Sumsel beserta UPT Pemasyarakatan dan Imigrasi di tahun 2024 ini.

Bagikan :

Pos terkait