Kenali Modus Mafia Tanah, BPN Tulungagung Bagikan Tips Agar Menghindarinya

Kepala Kantor BPN Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Ferry Saragih, S.i.T, M.H., saat di ruang kerjanya, Senin (1/8) Foto: Ferry Kaligis/mattanews.co

MATTANEWS.CO,TULUNGAGUNG Kepala Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Ferry Saragih, S.i.T., M.H., membagikan tips kepada masyarakat agar terhindar dari mafia tanah.

Mantan Kabag Tata Usaha Kantor Wilayah BPN Kalimantan Tengah itu memohon kepada masyarakat pemilik tanah memastikan patok batas tersebut. Selain itu, menggunakan tanah sesuai dengan peruntukannya sehingga tanah tidak ditelantarkan.

Hal ini disampaikan Ferry pada saat wawancara kepada mattanews.co di ruang Kakan BPN Kabupaten Tulungagung, Senin (1/8/2022) Siang.

“Pemberantasan mafia tanah itu merupakan prioritas dari Pak Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Republik Indonesia Hadi Tjahjanto,” ucap Ferry.

Ferry mengimbau kepada masyarakat pemilik tanah jangan sampai menelantarkan bidang tanah tersebut.

“Jangan sampai ditelantarkan, itu akan menjadi objek bagi mafia tanah, biasanya dengan melihat peluang mereka (Mafia tanah.red) untuk masuk dan memalsukan data yang ada di pemohon sendiri,” tambahnya.

Bagikan :

Pos terkait