Penulis : Mila Salsabila (Mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang)
MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Malam hari, saat langit mulai gelap seorang pria itu tampak sibuk meracik bakso dan kuah ke dalam piring di gerobaknya. Meskipun tampak sibuk, dia melayani para pelanggan yang datang silih berganti dengan senyuman yang lebar dan ramah tamah.
Bapak itu bernama Sularjo. Demi memperbaiki ekonomi keluarga, dia berani merantau menyeberang pulau ke Palembang meninggalkan kampung halamannya di Wonogiri, Jawa Tengah.
Setibanya di daerah tujuan, Pak Sularjo pun memulai usaha bakso dengan menjadi pedagang bakso keliling dari tahun 1980.
Dengan berjalan kaki, dia mendorong gerobaknya menuju gang-gang kecil yang ada di Palembang. Dia masih terlihat bersemangat mengais rezeki dengan berjualan bakso.
Selama kurang lebih 7 tahun, Pak Sularjo terus menekuni usahanya itu dengan menjadi pedagang keliling bersama istrinya.
“Jualan bakso ini memang menjadi keinginan saya. Pengalaman saya itu jualan keliling selama 7 tahun. Selain itu karena kebutuhan dan ingin perbaiki ekonomi keluarga,” kata Pak Sularjo sambil tersenyum ramah.