Sementara itu, Kapolda Matro Jaya, Irjen Pol Muhammad Fadil Imran menjelaskan tujuan kegiatan tersebut adalah untuk kembali mengajak seluruh masyarakat agar sadar dan proaktif dalam menggunakan masker dalam rangka pencegahan penularan Covid-19. Pihaknya bersama Kodam Jaya dan Pemprov DKI, serta seluruh stakeholder lainnya berkomitmen untuk menciptakan Jakarta sehat, yang bebas dari Covid-19.
“Adapun sasaran Jakarta Bermasker ini adalah menyasar lokasi-lokasi keramaian, disertai pembagian masker dengan merangkul komunitas terkecil yang ada di tengah-tengah masyarakat. Dengan adanya partisipasi publik diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menggunakan masker, yang pada akhirnya berpengaruh secara signifikan terhadap turunnya angka penyebaran COVID-19,” ujar Irjen Pol Fadil Imran.
Perlu diketahui, kemasan logo baru Jakarta Bermasker yang baru diluncurkan ini memiliki desain khas budaya Betawi. Melalui gerakan ini akan dibagikan masker sebanyak 100.000 unit setiap harinya kepada masyarakat. Kegiatan peluncuran tersebut juga dihadiri oleh Pangdam Jaya, Mayjen TNI Dudung Abdurachman beserta jajarannya, perwakilan pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) DKI Jakarta, serta perwakilan pengurus Gereja Katedral DKI Jakarta.