Melalui Nobar Film “Tepati Janji” Bersama Santri, KIP Aceh Tamiang Sosialisasi Pilkada Bagi Pemilih Pemula

MATTANEWS.CO, ACEH TAMIANG-
Melalui nonton bareng (nobar) film “tepati janji” bersama santri Pesantren Al-Hidayah, Kampung Sidodadi Kecamatan Kejuruan Muda, Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Tamiang sosialisasi pemilihan bagi pemilihan bagi pemula, Selasa (22/10/2024).

Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat Dan SDM KIP Aceh Tamiang, Kamardi Arif menjelaskan, nobar ini bertepatan dengan hari santri nasional, sekaligus juga untuk mensukseskan pilkada 2024.

“Dengan adanya sosialisasi ini, diharapakan pemilih pemula lebih aktif, peduli dengan kontestasi politik yang sedang berlangsung,”ucapnya

Selain itu sambung Kamardi Arif, pemilih pemula juga harus lebih pintar dalam menangkal politik praktis, seperti money politik, politik identitas dan berita hoax yang berkembang di tengah-tengah masyarakat.

“Sosialisasi bagi ini, merupakan agenda KIP secara nasional, dengan tema goes to pesantren, School dan kampus,”ungkap Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat Dan SDM KIP Aceh Tamiang itu.

Bagikan :

Pos terkait