Menjalin Relasi Kerja Organisasi Perempuan, GOW Fakfak Studi Bandung ke Raja Ampat

MATTANEWS.CO,FAKFAK – Studi Banding Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Fakfak ke GOW Kabupaten Raja Ampat dalam menjalin relasi dan meningkatkan kualitas kerja organisasi perempuan, bertempat di aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Raja Ampat, Sabtu (7/10/2023)

Kegiatan studi tiru ini meliputi pelatihan pembuatan balsem dari buah pala oleh Gabungan organisasi wanita (GOW) berlangsung kurang lebih satu hari.

Ketua GOW Kabupaten Fakfak,Yohana Dina Hindom,SE,MM dalam sambutannya menyatakan, kegiatan studi tiru ini sebagai bagian dari saling menyapa serta menjalin hubungan kekeluargaan, baik lewat pemerintah Kabupaten Fakfak maupun kabupaten Raja Ampat melalui organisasi wanita melalui PKK, GOW di masing-masing kabupaten.

Kegiatan ini tentu menjalin relasi dan meningkatkan kualitas kerja organisasi perempuan dengan melakukan studi tiru terkait pelatihan pembuatan balsem dari buah pala oleh Gabungan organisasi wanita (GOW), ujar Yohana Dina Hindom

Ketua GOW juga selaku Wakil Bupati Fakfak, Yohana menyebutkan, Kegiatan studi tiru lintas provinsi Papua barat dan papua barat daya ini menghadirkan 20 orang GOW Fakfak di Raja Ampat.

Bagikan :

Pos terkait