Muflih: Guru Profesional Harus Kembangkan Kompetensi

MATTANEWS.CO, SULBAR – Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Sulbar, M Muflih menyebut Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) tercantum dalam alinea keempat UUD 1945 yakni mencerdaskan kehidupan bangsa.

“MGMP harus mengimplementasikan dan memaksimalkan program kerja, serta meningkatkan daya tarik masyarakat untuk menyekolahkan anaknya ke madrasah,” katanya, saat membuka MGMP se- Kabupaten Mamuju, di Aula Kanwil Kemenag Sulbar, Rabu (3/8/2022).

Lanjutnya, pengembangan profesionalitas serta pengembangan kompetensi guru sangat dibutuhkan. Maka, para guru jangan bosan belajar seperti dengan mengikuti diklat fungsional dan kegiatan kolektif guru.

“Kebersamaan MTsN 1 Mamuju sangat bagus dan menjadi bahan evaluasi MGMP, selain memberi pelajaran saya minta guru melakukan inovasi teknologi tepat guna dan melahirkan karya seni,” pungkasnya.

MGMP tersebut diikuti 50 peserta dari MTsN 1 Mamuju, dan 20 peserta dari Kelompok Kerja Madrasah (KKM). Tujuannya, untuk meningkatkan dan memperkuat kompetensi guru melalui diskusi serta pelatihan. (*)

Bagikan :

Pos terkait