Musim Hujan DLH Tulungagung Lakukan Penanaman dan Pemeliharaan Pohon Tepi Jalan

DLH Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur saat melakukan penanaman pohon di tepi jalan, Foto:Istimewa

MATTANEWS.CO,TULUNGAGUNG,- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Tulungagung, Provinsi Jawa Timur selama musim penghujan melakukan penanaman dan pemeliharaan pohon di tepi jalan. Selain itu juga pengulaman pohon di sejumlah ruas jalan di wilayah setempat.

Hal itu dikatakan oleh Sekretaris DLH Kabupaten Tulungagung, Yahya Nursamsu kepada awak media di ruang kantornya, Senin (16/12/2024) Sore.

Yahya berujar kegiatan penanaman pohon di tepi jalan ini dilakukan bertujuan sebagai upaya untuk menghijaukan kembali ruas-ruas jalan yang pohonnya telah ditebang karena usia tua, keropos, miring, atau atas permohonan masyarakat untuk akses jalan.

Menjelang musim hujan, sambung dia, pihaknya juga memfokuskan pemeliharaan terhadap pohon-pohon yang berisiko tumbang dan membahayakan pengguna jalan.

“Kami lakukan penanaman dan pemeliharaan pohon di tepi jalan ini sebagai tugas pokok dan fungsi DLH, khususnya di bidang tata lingkungan, kami melakukan perlindungan dan pemeliharaan pohon tepi jalan,” ujarnya.

Bagikan :

Pos terkait