MATTANEWS.CO,FAKFAK – Partai Persatuan Indonesia (PERINDO) Papua Barat menggelar Musyawarah Kerja Wilayah (MUKERWIL) III, dan dibuka langsung oleh Ketua Umum Hary Tanoesoedibjo yang berlangsung di Kota Sorong sejak (21 sampai 23/11/2021.
Ketua DPW Perindo Papau Barat Aloysius Siep mengungkapkan, pada pemilu 2024 partai Perindo optimis memperoleh 5 Kursi DPR Papua Barat sesuai daerah pemilihan.
Kata Aloysius, pada Pemilu 2019 lalu, Partai Perindo berhasil memperoleh 2 kursi DPR Papua Barat.
“Kita harapkan, agar penambahan kursi pada DPR Papua Barat dan kabupaten/kota se Papua Barat dapat terealisasi,”
ungkapnya. Selasa (23/11/2021)
Lebih lanjut dikatakan Aloysius Siep, pelaksanaan Mukerwil itu sangat penting, karena dapat membahas berbagai agenda partai, yang dapat membantu merealisasikan penambahan kursi sesuai yang harapkan. Sehingga dirinya mengingatkan, agar seluruh perserta Mukerwil, dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik.
“Kita juga bahas kalender program kerja, Perindo 2024 pasti menang,” tandasnya