Pasien Positif Covid-19 di Sulbar Terus Bertambah Dua Dari Mamuju Tengah dan 2 Dari Polman

Reporter : Edo

SULBAR, Mattanews.co – Kasus positif Covid-19 di Sulbar bertambah 4 orang, dari empat orang tersebut, dua dari Polman dan dua dari Desa Pontanakayyang Kabupaten Mamuju Tengah. Sehingga total kasus positif Covid-19 per hari Kamis 30 April 205 sebanyak 42 orang.

Hal itu disampaikan oleh juru bicara tim gugus tugas civid-19 Sulbar, Safaruddin Sanusi DM melalui rilis resmi, Kamis (30/04/2020), bahwa penambahan tersebut berdasarkan laporan hasil pemeriksaan laboratorium COVID-19 dari BBLK Makassar pada hari Kamis 30 April 2020.

Dirinya menyampaikan, hasil lab positif yang pertama selanjutnya disebut kasus 39 dengan inisial Tn. HF laki-laki usia 53 tahun asal dari Kabupaten Polman. Pasien pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit Covid19 dalam 14 hari sebelum sakit yaitu ke Makassar. Saat ini pasien isolasi mandiri di Polman.

“Hasil lab positif yang kedua selanjutnya disebut kasus 40 dengan inisial Tn. MN laki-laki usia 28 tahun asal dari Kabupaten Polman. Pasien pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit Covid-19 dalam 14 hari sebelum sakit yakni ke Jakarta. MN saat ini dirawat di RSUD Polman,” jelasnya.

Bagikan :

Pos terkait