Pemkab Muba Wujudkan Pengelolaan Keuangan Transparan dan Akuntabel

Gelar Sosialisasi Indeks Pengelolaan Keuangan Daerah

MATTANEWS.CO, MUBA – Dalam rangka mengoptimalkan pengelolaan keuangan daerah, Pemkab Musi Banyuasin melalui Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) menggelar Sosialisasi dan Pelatihan Penginputan Indeks Pengelolaan Keuangan Daerah (IPKD) Kabupaten Musi Banyuasin Tahun 2021.

Sosialisasi dibuka oleh Asisten Pengembangan Perekonomian dan Pembangunan Setda Muba Drs Yusuf Amilin di Ruang Rapat Ulak Lia Lt 2 Bappeda Kabupaten Muba, Kamis (14/10/2021).

Sosialisasi ini dilakukan sebagai upaya peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) pemerintah daerah kabupaten dan kota dalam mengelola keuangan daerah lebih baik.

Asisten Pengembangan Perekonomian dan Pembangunan Setda Muba Drs Yusuf Amilin menyampaikan Pemkab Musi Banyuasin memberikan apresiasi dan menyambut baik adanya aplikasi IPKD.

“Kami harap kepada bapak Cristian selaku penyusun kebijakan Litbang Kemendagri, agar dapat memberikan bimbingan dan arahan kepada kami melalui sosialisasi dan pelatihan ini. Dan untuk para peserta dari perangkat daerah, diharapkan agar melakukan penginputan sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing karena hasil dari penginputan ini merupakan penilaian dari indeks pengelolaan keuangan daerah Kabupaten Muba periode ke 3 tahun yaitu 2018 s/d 2020,” ungkapnya.

Bagikan :

Pos terkait