BERITA TERKINIHEADLINENUSANTARASPORT

Peringati HUT ke-64, Divif 2 Kostrad Selenggarakan Kejurnas Open Karate Championsip 2025

×

Peringati HUT ke-64, Divif 2 Kostrad Selenggarakan Kejurnas Open Karate Championsip 2025

Sebarkan artikel ini

MATTANEWS.CO, MALANG – Dalam rangka pembinaan teritorial dan mencari bibit atlet-atlet karate serta salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT ke-64, Divisi Infanteri 2 Kostrad menyelenggarakan turnamen The 6th National Open Karate Championship 2025 yang digelar di GOR Vira Cakti Yudha Divif 2 Kostrad Singosari, Kabupaten Malang, Jawa timur, Minggu (13/04/2025).

Kejuaraan ini diikuti oleh 58 kontingen, yang terdiri dari 25 kontingen sipil dan 33 kontingen militer, dengan total peserta sebanyak 670 Orang

Pangdivif 2 Kostrad Mayjen TNI Susilo mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta kejuaraan turnamen The 6th National Open Karate Championship 2025 di Markas Divisi Infanteri 2 Kostrad.

Pangdiv menegaskan, selain untuk mencari bibit atlet juga untuk meningkatkan prestasi pada olahraga Karate.

“Melalui kejuaraan ini diharapkan dapat terjalin silaturahmi dan keakraban sehingga saling menumbuhkan persaudaraan di antara para atlet serta untuk mengasah kemampuan agar dapat lebih berprestasi di masa yang akan datang,” terang Mayjen TNI Susilo

Pangdiv 2 Kostrad juga memberikan amanat kepada para atlet yang bertanding agar memanfaatkan event ini dengan sebaik-baiknya, untuk dapat menjadikan diri sebagai atlet-atlet handal dan berprestasi.

“Ingat !! beladiri untuk bela bangsa !!” tegasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wadan Danpusdikarhanud, Asren Divif 2 Kostrad dan para Asisten Kasdivif 2 Kostrad serta para Irut Itdivif 2 Kostrad, Para Dansatjar Divif 2 Kostrad, para Forkopimda Wilayah Malang Raya, Kadispora Kabupaten Malang, Ketua Umum Pengprov KKI Jatim, Dewan Wasit PB Forki, Ketua Umum Forki Jatim, Ketua Forki Kabupaten Malang, Ketua KONI Kabupaten Malang dan Ketua Inkai Jatim.

Pilihan Pembaca :  43 dari 60 Wartawan Unit Pemkot Medan Dinyatakan Lulus UKW