Pertamina Fasilitasi Putra Abadi di TEI 2024, Hasilkan Kerja Sama Ekspor dengan JUTAMAS Malaysia

“Selamat kepada Putra Abadi atas pencapaian luas biasa ini. Hal ini adalah bukti nyata bahwa produk lokal, khususnya Kopi Pagaralam, mampu berkompetisi di pasar internasional. Partisipasi dalam pameran seperti TEI memberikan pengalaman dan peluang berharga bagi mitra binaan untuk mengembangkan jaringan dan meningkatkan daya saing,” ungkap Nikho.

Dukungan Pertamina dalam kegiatan ini sejalan dengan Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya Tujuan 8: Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi, yang mendorong penciptaan peluang usaha berkelanjutan serta peningkatan kesejahteraan pelaku usaha mikro. Selain itu, inisiatif ini juga selaras dengan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) yang menjadi pijakan Pertamina dalam mendukung keberlanjutan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat di berbagai daerah.(*)

Bagikan :

Pos terkait