“Dan semua program prioritas tersebut telah kita laksanakan secara maksimal dan optimal. Alhamdulillah syukur juga ini merupakan kerja bersama antara Pemerintah kota dengan seluruh OPD,” ungkapnya.
“Termasuk juga forum CSR dan juga ada di dalamnya perbankan dan juga sektor swasta lainnya, baik PKK, Dharma Wanita. Semuanya berkolaborasi,” tambahnya.
Bahkan, Ratu Dewa juga menyampaikan bahwa Pemkot Palembang juga selanjutnya akan terus menggencarkan program Bapak Asuh yang dikoordinir oleh Dinas PPKB secara rutin bahkan dengan dievaluasi.
“Jadi nantinya masing-masing kepala OPD bertanggung jawab terhadap anak-anak yang terkena stunting,” ujarnya.
Menyikapi apa yang dilakukan oleh Pemkot Palembang, Pj Gubernur Sumsel, Agus Fatoni menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap kinerja Pemkot Palembang.
Menurutnya, apa yang dilakukan oleh Pemerintah kota Palembang merupakan suatu hal yang mampu menjadi contoh bagi Pemerintah Daerah lainnya dalam
“Contoh ini bisa ditiru oleh daerah lain, karena Pemerintah kota Palembang sudah bisa memberikan 18 ribu lebih bantuan kepada keluarga Stunting dan kepada keluarga miskin ekstrim. Dan ini sangat luar biasa,” singkatnya.(*)