MATTANEWS.CO, CIANJUR- Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Cianjur menggelar rapat dan silaturahmi perdana bersama pengurus dan relawan KSR PMI Kabupaten Cianjur, yang bertempat di Markas PMI, Sabtu (13/2/21). Ketua PMI kabupaten Cianjur H Rudy Sachdiar H, S.H berpesan pada kepengurusan PMI Cianjur masa bakti 2017-2022 menjalankan tugas sebagai Pengganti antar waktu berdasar SK pengurus PMI kabupaten Cianjur, semenjak ketua PMI mengundurkan diri.
Rudy mengatakan, kepengurusan PMI cianjur dapat merancang dan melahirkan rencana program kerja kedepan yang semakin baik. Ada tiga point penting yang menjadi program yaitu Dalam penanganan Covid-19, PMI berkomitmen untuk menjadi garda terdepan sebagai bagian gugus tugas Covid-19, membenahi organisasi dari tingkat ranting sampai kabupaten.
Kemudian, mempersiapkan relawan yang senantiasa siaga dan siap bergerak dalam kondisi apa pun dalam memberikan pelayanan kemanusiaan dan kepalang merahan yang maksimal. “Sesuai dengan tujuan dan fungsi PMI, akan diselaraskan dengan visi misi Pemerintah Kabupaten Cianjur Program kerja yang telah disusun seperti pengembangan sumber daya kemitraan yang strategis, meningkatkan produktifitas, kapasitas SDM, sarana dan prasarana,” kata dia.