Polri Gandeng Media Bagikan Takjil Serentak Untuk Masyarakat

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Bentuk sinergitas antara awak media dengan Polri tidak hanya dalam publikasi pemberitaan saja, namun juga dalam kegiatan sosial. Seperti halnya membagikan takjil kepada masyarakat Kota Palembang, Kamis (13/3/2025).

Kegiatan yang berlangsung di bulan penuh berkah ini dipimpin Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Harryo Sugihhartono bersama Wakapolrestabes Palembang, AKBP Andes Purwanti, para PJU Polrestabes serta melibatkan para jurnalis.

“Dengan mengangkat tema ‘Berbagi Takjil Bersama Polri dan Media’ sebagai wujud Polri untuk Masyarakat. Alhamdullilah, kita membagikan takjil, berupa nasi kotak sebanyak 375 paket untuk masyarakat dan itu rutin dibagikan ditempat terpisah, Wilkum Sukarami, Gandus dan Jakabaring,” papar Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Dr Harryo Sugih hartono kepada sejumlah wartawan.

Dijelaskan Kombes Pol Harryo, pembagian takjil ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia, dengan jumlah ribuan takjil yang dibagikan, serta ribuan Media yang hadir bersama Polri turun langsung ke tengah-tengah masyarakat.

“Media adalah Mitra Strategis Polri, dalam memberikan informasi yang sangat berkualitas melalui kanal kanal yang dimiliki media. Selain itu, media juga mampu mengajak masyarakat untuk berpartisipasi mendukung dan memahami tugas – tugas Kepolisian,” ujarnya.

Salah satu ojek online, Sobri (40) mengucapkan terima kasih atas pemberian takjil gratis oleh Polrestabes Palembang dan Media ini.

“Alhamdullilah, kami bisa berbuka puasa hari ini gratis, tanpa harus membeli makanan lagi,” tuturnya polos.

Sementara, Parno (34), menerangkan dirinya hendak membeli makanan untuk berbuka, tapi malah diberikan gratis oleh Polri.

Bacaan Lainnya
Pilihan Pembaca :  Peduli Musibah Kebakaran Sungsang I, Pemkot Prabumulih Beri Bantuan Rp 150 Juta 

“Alhamdulillah hari ini berpuasa, jadi saat melintas di depan Mapolrestabes Palembang dapat juga takjil gratis. Semoga kegiatan ini terus berlanjut, sehingga bisa membantu warga yang membutuhkan seperti saya,” pungkasnya.

Pos terkait