Kemudian dirinya berkenalan dengan owner Bunda Raya, sehingga bisnisnya lebih luas dan berkembang.
“Selain puding dogan, kita juga ada menu lainnya seperti stuk roti, salad buah, puding srikaya dan lainnya, namum puding dogan yang paling laris,” sambung Novi.
“Kalau untuk harga, puding dogan kita patok RP 30.000 per porsi, dan yang lainny RP 13.000 per porsi,” jelas Novi, pada Mattanews.co saat di lokasi penjualan yang beralamatkan di lantai paling atas, Palembang Icon.
Sementara itu, Pay seorang pembeli mengungkapkan, rasa puding dogan enak dan segar saat dia nikmati.
“Tadi saya habis makan berat, yang makan sepuasnya, akhirnya saya coba dessert puding dogan ini, saya pikir tidak bakal habis dimakan, namun akhirnya habis juga,” kata Pay.
“Tidak bosan makannya, harganya juga murah, rasanya pas sekali,” tutup Pay.