Pupuk Kaltim Tancap Gas Garap Pembagunan Pabrik di Fakfak

MATTANEWS.CO, FAKFAK – PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) bersiap memulai babak baru dalam mewujudkan usaha, serta komitmennya untuk mendukung ketahanan pangan nasional, dengan rencana pembangunan Proyek Strategis Negara (PSN) berupa pabrik baru pupuk di kawasan industri Fakfak, Papua Barat, Jumat (14/7/2023)

Proyek yang merupakan salah satu rencana strategis PKT untuk terus menyesuaikan performa produksi dengan kebutuhan pasar yang semakin meningkat ini, akan segera memasuki masa awal pembangunan.

PKT pun sangat berbangga karena pada Kamis hingga Jumat, 14 Juli 2023, Wakil Presiden RI, Ma’ruf Amin mengunjungi Kabupaten Fakfak dan salah satu agendanya adalah terkait pembangunan Pupuk Kaltim di Fakfak, Papua Barat.

“Pemerintah RI akan membangun Pabrik Pupuk Kaltim di Fakfak,” ujar Wapres dalam peletakan batu pertama pembangunan ruang terbuka hijau yang berlokasi di jalan reklamasi.

Sementara menteri investasi Bahlil Lahadalia saat mendampingi Wapres dalam kunjungan kerjanya, berharap agar masyarakat harus mendukung, karena perhatian Presiden Jokowi dan Wapres Ma’ruf Amin cukup besar untuk Fakfak.

Bagikan :

Pos terkait