MATTANEWS.CO PAGAR ALAM – Penjabat (Pj) Wali Kota Pagar Alam Nelson Firdaus, melaunching penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) Komoditi Beras bagi masyarakat tahap III (Tiga), yang berlangsung di
kantor Kelurahan Bangun Rejo, Kecamatan Pagar Alam Utara, Kota Pagar Alam, Rabu (09/10/2024)
Penyaluran CPP tersebut merupakan bantuan dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kota Pagar Alam bekerja sama dengan Perum Bulog JPL Palembang.
Pj Wako Nelson mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemangku kepentingan yang terlibat dalam penyaluran bantuan itu.
“Saya sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berupaya menjamin tersalurnya dan terlaksananya kegiatan penyaluran CPP bagi Kelompok Penerima Manfaat (KPM) khususnya di Kota Pagar Alam,” ucapnya .
Pj Nelson berharap, penyaluran bantuan pangan beras tersebut dapat diterima dan dipergunakan oleh KPM sebagai mana mestinya.
” Saya harap upaya ini dapat mencapai tujuannya guna penurunan stunting, mengurangi kemiskinan extream serta pengendalian inflasi di Kota Pagar Alam,” pungkasnya.