MATTANEWS.CO, TULUNGAGUNG – Dalam rangka menyambut Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67, Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Tulungagung menggelar gerak jalan santai pada Minggu (18/9/2022) sekira pukul 05.30 WIB.
Adapun gerak jalan santai itu akan mengambil garis start di Taman Nol Kilometer Kabupaten Tulungagung.
“Gerak jalan santai dan olahraga bersama kita gelar dalam rangka sambut Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67,” kata Kasatlantas Polres Tulungagung Ajun Komisaris Polisi Rahandy Gusti Pradana, S.I.K., M.M., melalui keterangan resmi diterima mattanews.co, Kamis (15/9/2022) Pagi.
Mantan Kanit Regident Polresta Malang Polda Jawa Timur menambahkan gerak jalan santai ini terbuka untuk umum dan pantia telah menyediakan hadiah utama berupa satu unit sepeda motor.
Selain itu, pihaknya juga melaksanakan serangkaian kegiatan diantaranya berupa lomba mewarnai, penampilan polisi cilik, pak sicomo, penampilan sepatu roda, dan ada panggung hiburan.
“Peserta gratis tidak dipungut biaya pendaftaran dan grand door prize berupa 1 unit sepeda motor,” tambahnya.