MATTANEWS.CO, SULBAR – Berbagai kalangan masyarakat mengapresiasi kinerja Pj Gubernur Sulbar Prof Zudan Arif Fakrulloh selama menjabat kurang lebih 11 bulan.
Kali ini, apresiasi tersebut datang dari Rektor Universitas Wallacea Prof Dr Elly Wahyudin. Melalui pernyataannya , dia mengapresiasi kinerja Prof Zudan.
“Kami apresiasi dan ingin mengungkapkan penghargaan yang tulus kepada Profesor Zudan Arif Fakrulloh atas dedikasi luar biasa dalam kepemimpinannya selama
ini sebagai Penjabat Gubernur Sulawesi Barat,” kata Prof Elly, Senin (25/3/2024).
Ia menambahkan , Prof Zudan telah menciptakan transformasi yang positif bagi masyarakat Sulawesi Barat.
“Kami memberikan pengakuan khusus kepada Prof Zudan atas upaya kerasnya dalam memperkuat komunikasi dan keterlibatan dengan semua lapisan masyarakat,” tambahnya.
Lanjutnya, kehadirannya yang inklusif dan mendukung telah memperkuat rasa persatuan dan kebersamaan di Sulawesi
Barat.
“Kami juga ingin menyoroti perhatian Profesor Zudan terhadap sektor pendidikan dan kesehatan. Melalui kebijakan yang bersifat pro-rakyat, beliau telah memberikan kontribusi signifikan bagi peningkatan kualitas pendidikan dan pelayanan kesehatan di Sulawesi Barat,” ungkapnya.