Sertijab Bupati, Begini Harapan Untung Tamsil untuk Fakfak

Drs.Ali Baham Temongmere (kiri) menyerahan dokumen memori jabatan(Plh) Bupati kepada Bupati Fakfak Untung Tamsil (tengah) didampingi Wakil Bupati Yohana Dina Hindom (kanan).

MATTANEWS.CO,FAKFAK – Untung Tamsil dan Yohana Dina Hindom sudah mulai mengendalikan roda pemerintahan Kabupaten Fakfak sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih.

Sebelumnya Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan telah melakukan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Fakfak dan pada Senin (26/4/2021) lalu.

Kini giliran prosesi serah terima jabatan dari Pelaksana Harian (Plh) Bupati Fakfak Ali Baham Temongmere kepada Untung Tansil selaku Bupati Fakfak yang dilakukan di Gedung Winder Tuare, Senin (3/5/2021).

Bupati Fakfak Untung Tamsil, yang didampingi Wakilnya Yohana Dina Hindom mengungkapkan, dengan telah dilakukan penyerahan dokumen memori serah terima jabatan dari Plh. Bupati kepada Bupati, maka semua rangkaian tugas-tugas negara dan bangsa sebagai kepala pemerintahan di Kabupaten Fakfak dapat dilaksanakan dan bertanggung jawab dengan sepenuhnya.

“Sebagai abdi negara tentunya kami dapat memberikan perhatian dan pelayanan di Kabupaten Fakfak tercinta,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan, dengan selesainya pesta Demokrasi sebagai hajat negara di republik ini dan telah dilantiknya sebagai Bupati dan Yohana Dina Hindom sebagai Wakil Bupati Fakfak, maka sudah tidak ada lagi perbedaan dalam pandangan politik untuk kemajuan Fakfak.

“Saat ini kita semua bertanggung jawab sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat dari Karas Pulau Tiga hingga Tomage untuk mengambil bagian penting untuk melaksanakan tugas negara dan pemerintahan untuk kemajuan fakfak lebih baik,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu juga, Untung Tamsil mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Papua Barat dan juga Plh Bupati, dalam menjalankan tugas Bupati kurang lebih satu bulan.

“Saya dan ibu Yohana Dina Hindom sebagai Bupati dan Wakil Bupati Fakfak menyampaikan terima kasih dan rasa hormat yang setinggi tingginya kepada Bapak Dr .Mohammad Uswanas dan Bapak Ir.Abraham Sopaheluwakan M.Si dimana telah meletakan fondasi dan hal yang bermanfaat untuk dilanjutkan dalam kepemimpinanya,” ungkap Untung Tamsil

Pilihan Pembaca :  Update 20 Mei 2021 Korban Covid-19 di Indonesia: 1.758.898 Positif, 1.621.572 Sembuh, 48.887 Meninggal

Selain itu dirinya menyebutkan visi dan misinya arah baru “Fakfak tersenyum” tidak bisa untuk dijalankan sendiri, melainkan dukungan dari masyarakat dan semua pihak.

Dikesempatan yang sama, Plh Bupati yang juga sebagai Sekda Kabupaten Fakfak mengungkapkan, dengan diserahkan Plh Bupati kepada Bupati dan wakil Bupati Fakfak dirinya kembali bertugas sebagai Sekda kabupaten Fakfak dimana dirinya dipercayakan menjabat Plh Bupati fakfak kurang lebih 1 bulan lamanya.

“Tentunya tugas tugas yang dilaksanakan selaku PLh bupati Bupati menyangkut tugas tugas pemerintahan umum dan juga tugas tugas rutin dan dapat berjalan aman, lancar atas dukungan semua stekholder,” ungkapnya.

Alibaham Temongmere juga berterima kasih dan penghargaan kepada pihak TNI/Polri dan seluruh jajaranya dalam menjaga keamanan, ketentraman dan ketertiban di kabupaten Fakfak mulai dari kabupaten hingga ke kampung.

“Terima kasih juga kami sampaikan kepda agama, tokoh adat, toko masyarakat yang juga ikut menjaga dalam mencipkan keamanan di kabupaten Fakfak,” ujarnya.

Dirinya juga berterima kasih kepada seluruh pimpinan OPD dan aparatur sipil negara dari karas pulau tiga hingga tamage yang sudah membantu sekda selaku Plh Bupati dalam menjalankan tugas sesuai topoksi.

“Ucapan Terima kasih Juga disampaikan kepada Dr. Mohamad Uswanas dan Ir.Abraham Sopaheluwakan atas kepemimpinannnya dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya di kabupaten Fakfak selama 5 tahun,” tandas Ali Baham

Pos terkait