Slamet Somosentono-Alfi Rustam Disebut Unggul dalam Survei Pilkada Banyuasin 2024

Tingkat popularitas dan akseptabilitas bakal calon diuji dengan memberikan beberapa nama kandidat bupati menanyakan seberapa dikenal dan diterima nama kandidat di masyarakat. Hasilnya tingkat pengenalan masyarakat terhadap bakal calon Askolani memang lebih tinggi dari Slamet Somosentono, dimana tingkat popularitas Askolani mencapai 88,2% dan Slamet Somosentono hanya 78,8% namun dari sisi kesukaan dan penerimaan oleh masyarakat Kabupaten Banyuasin sebagai Bupati, Slamet Somosentono jauh lebih tinggi dari Askolani dimana tingkat akseptabilitasnya mencapai 89,8% sedangkan Askolani hanya 42,2%.

Untuk tingkat Elektabilitas dengan simulasi head to head antara pasangan Askolani-Netta Indian dengan pasangan Slamet Somosentono-Alfi Rustam, Pasangan Slamet Somosentono-Alfi Rustam berada di urutan teratas dengan 47,9% dengan Askolani-Netta Indian sebanyak 42,7% dan yang belum menentukan pilihan sebanyak 9,4%.

Korelasi antara tingkat Popularitas dan Akseptabilitas bakal Calon Bupati Banyuasin terhadap tingkat elektabilitas ditemukan dalam survei dimana dalam simulasi pertanyaan terbuka kepada responden, siapa yang akan dipilih sebagai Bupati Banyuasin antara Askolani dan Slamet Somosentono maka hasilnya Askolani hanya dipilih sebanyak 38,4% dan Slamet Somosentono dipilih sebanyak 47,6%, dan 14% belum menentukan pilihan.

Print Friendly, PDF & Email
Bagikan :

Pos terkait