Wagub Ikuti Webinar Best Practice Inovasi Daerah 2021
MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Provinsi Sumatera Selatan masuk dalam lima besar Provinsi di Indonesia dalam Penilaian Indeks Inovasi Daerah 2021. Hal tersebut terungkap dalam webinar yang digelar Kementerian Dalam Negeri RI dengan tema “Best Practice Inovasi Daerah dan Penilaian Indeks Inovasi Daerah 2021, yang dihadiri Wakil Gubernur H. Mawardi Yahya di Commend Center Kantor Gubernur, Rabu (4/8/2021).
Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Dalam Negeri (Litbang Kemendagri), Agus Fatoni mengatakan untuk perkembangan terkini progres input indeks inovasi daerah tahun 2021 ada lima provinsi dengan hasil penilaian tertinggi salah satunya Provinsi Sumater Selatan. Kemudian Nusa Tenggara Barat, Jawa Tengah, Papua dan Nusa Tenggara Timur.
Sedangkan untuk tingkat Kabupaten/Kota masing-masing ada 10 tertinggi dalam Penilaian Indeks Inovasi Daerah 2021. Dia menyebut data tersebut tercatat pada jam 8, Rabu (4/8/2021) pagi.