Tahun 2020 Kriminalitas di Lahat Meningkat

Rilis akhir tahun Polres Lahat saat pergantian tahun.
Rilis akhir tahun Polres Lahat saat pergantian tahun.

Reporter : Agustoni

MATTANEWS.CO.LAHAT – Kasus kriminalitas di Lahat tergolong tinggi pada tahun 2020. Hal itu dibandingkan pada tahun 2019 mengalami peningkatan.

Itu berdasarkan rilis akhir tahun yang dibeberkan Polres Lahat saat pergantian tahun.

Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono mengatakan, dibanding tahun sebelumnya kriminalitas terjadi peningkatan cukup tinggi.

“Untuk Kasus kriminalitas tahun 2020 semakin meningkat dan mencapai angka 451 kasus. Sebelumnya pada tahun 2019 hanya 367 kasus saja,”katanya semalam saat perayaan tahun baru

Diakuinya salah satu data kasus terjadi di contoh tangkapan narkoba. Sedangkan dari 451 kasus kriminalitas yang tinggi itu 111 diantaranya kasus narkotika tangkapan Satreskrim Narkoba.

Dilanjutkan narkoba terdapat 138 tersangka terdiri dari 128 pria dan 10 perempuan. Ungkap kasus narkotika diakuinya mengalami kenaikkan 4 kasus dibangun tahun 2019.

“Ada kenaikan 4 kasus tapi penurunan barang bukti. Dari 111 kasus barang bukti diamankan berupa ganja 2846,930gram, sabu 287,560 gram dan ekstasi 320 butir. Kita telah berhasil menyelamatkan kurang lebih 31460 jiwa manusia,”pungkasnya

Editor : Lintang.

Pilihan Pembaca :  Polsek Tebing Tinggi Panen Ubi Perdana di Lahan Tidur

Pos terkait