MATTANEWS.CO,TULUNGAGUNG – Penasehat Tim Ahli Bahasa Media Online Liputan 11 Kabupaten Tulungagung Dr.Sri Wahyuni, M.Pd., menyoroti pedoman Ejaan yang Disempurnakan (EYD) dalam penulisan sebuah berita harus diperhatikan.
EYD adalah ejaan yang sudah disempurnakan, artinya semua kata atau kalimat harus diatur sedemikian rupa yang sudah disempurnakan untuk membuat sebuah karya tulis menjadi sempurna.
“Jadi begini, namanya EYD tetap digunakan dalam penulisan sebuah berita, hal itu merupakan pedoman ibarat babonane (Induk.red),” kata Wanita yang juga Kepala SMPN 1 Kedungwaru Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur usai menghadiri Tasyakuran Ulang Tahun Media Online Liputan 11 ke-1, Kamis (11/11/2021).
Ia menambahkan, berbicara pedoman EYD tidak mengesampingkan kesantunan berbahasa sehingga mudah dipahami oleh pembaca.
Kesantunan berbahasa suatu hal memperlihatkan kesadaran akan martabat orang lain dalam berbahasa, baik saat menggunakan bahasa lisan maupun bahasa tulis.
“Makanya, kesantunan berbahasa itu tergantung dimana, kapan dan siapa kita berbahasa,” tambah Wanita berhijab itu.