Terima Dukungan PKS, Joncik Muhammad Targetkan Menang di Atas 80 Persen di Pilkada Empat Lawang

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Bakal Calon Bupati Empat Lawang, Joncik Muhammad, menargetkan perolehan suara di atas 80 persen pada Pilkada 2024.

Bukan tanpa alasan, survei terbaru menunjukan bahwa tingkat kepuasan masyarakat Empat Lawang atas kinerjanya di atas 80 persen.
Bupati petahana ini akan bersaing melawan kotak kosong karena semua partai politik yang memiliki kursi di DPRD Empat Lawang mendukungnya. Total dukungan tersebut mencakup 35 kursi di DPRD Kabupaten Empat Lawang.

Joncik Muhammad mengungkapkan optimisme mengenai perolehan suara yang signifikan berkat dukungan tersebut. Pernyataan ini disampaikan saat menerima dukungan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di The Excellton Palembang, Rabu (7/8/2024).

“Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan dari PKS yang telah memberikan dukungan kepada kami,” kata Joncik Muhammad.

Menurut Joncik, seluruh partai yang memiliki kursi di DPRD Empat Lawang, yaitu PAN, PDI Perjuangan, PKS, Golkar, PKB, Gerindra, dan Demokrat, telah memberikan dukungan penuh kepadanya. Dengan dukungan tersebut, ia menargetkan kemenangan 80 persen pada pilkada mendatang.

Print Friendly, PDF & Email
Bagikan :

Pos terkait