Example 728x250
BERITA TERKINIHEADLINEHUKUM & KRIMINAL

Tim Sunyi Senyap Polsek Prabumulih Barat Ringkus Pelaku Curat Empat TKP Berbeda

×

Tim Sunyi Senyap Polsek Prabumulih Barat Ringkus Pelaku Curat Empat TKP Berbeda

Sebarkan artikel ini

MATTANEWS.CO, PRABUMULIH – Polsek Prabumulih Barat kembali berhasil mengungkap pengembangan kasus Pencurian dengan Pemberatan (Curat) yang melibatkan 4 Laporan Polisi (LP) dari Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang berbeda.

Dalam operasi yang digelar pada Senin, 20 Januari 2025 kemarin, Tim Opsnal Sunyi Senyap yang dipimpin oleh Kanit Reskrim Polsek Prabumulih Barat, Ipda Wendy Kurniawan, S.Psi, MH, berhasil menangkap pelaku Peridar Heriyanto (44) di sebuah kontrakan di Jalan Mangga Baru, Kelurahan Mangga Besar, Kecamatan Prabumulih Utara Kota Prabumulih.

Menurut informasi dari pihak kepolisian, Peridar Heriyanto merupakan pelaku utama dalam serangkaian tindak pidana pencurian dengan pemberatan di wilayah hukum Polsek tersebut.

Berdasarkan hasil interogasi, pelaku mengakui telah melakukan pencurian di empat TKP, yaitu: LP/B / 6 / I / 2025 dan pencurian mesin air di Jln. Surip No.52, Kelurahan Pasar II, pada 16 Januari 2025. LP / B / 5 / I / 2025.

Juga pencurian barang dagangan di Jln. A Hamid, Kelurahan Pasar I, pada 16 Januari 2025. LP / B / 141 / XI / 2024, kemudian Pencurian barang di ruko Jln. Moh Yamin, Kelurahan Pasar II, pada 27 November 2024. Dan LP / B / 88 / VII / 2024 – serta pencurian pakaian dagangan di Jln. Bima No.23, Kelurahan Wonosari, pada 2 Juli 2024 lalu.

Barang bukti yang berhasil diamankan antara lain satu unit mesin air merek Simizu warna biru tua, satu unit timbangan dacing berat 100 kilogram, dan satu unit sepeda motor Yamaha Jupiter MX warna hitam dengan nomor polisi BG 2262 DAK.

Kapolsek Prabumulih Barat, AKP Yani Iskandar, SH, menyampaikan bahwa penangkapan ini merupakan hasil dari pengembangan penyelidikan pihaknya dan berbekal informasi masyarakat.

Ia juga menjelaskan bahwa, Pelaku sempat mencoba melarikan diri, namun berhasil diamankan tanpa perlawanan.

Pilihan Pembaca :  Muba Fun Run Berlangsung dengan Meriah

“Pelaku mengakui telah melakukan aksi pencurian bersama rekannya yang sebelumnya telah berhasil kami tangkap,” ungkap Kapolsek Prabumulih Barat, Selasa (21/1/2025).

“Saat ini pelaku beserta barang bukti kami amankan di Mako Polsek Prabumulih Barat untuk proses hukum lebih lanjut,” pungkas AKP Yani.