Tingkatkan Iman dan Taqwa, SMAN 1 Rawamerta Gelar Jumat Mengaji

MATTANEWS.CO, KARAWANG – Untuk meningkatkan iman dan taqwa kepada siswa dan siswi, SMAN 1 Rawamerta menggelar kegiatan Jumat mengaji, di halaman SMAN 1 Rawamerta, Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Jumat (20/1/2023) pagi.

Kepala SMAN 1 Rawamerta Epul Saepul M.Pd mengatakan, pihak sekolah mengadakan Jumat mengaji jadi 30 menit pertama dilaksanakan sebelum masuk sekolah untuk seluruh warga sekolah.

“Diawali dari penyambutan siswa dari jam 6.00 sampai 06.45. Lalu anak-anak dan semua warga sekolah digiring kelapangan untuk melaksanakan Jumat mengaji,” ungkapnya.

Dikatakan Epul, Alhamdulillah seluruh warga dan sekolah SMAN 1 Rawamerta sangat mendukung program ini dalam rangka meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah S.W.T.

“Siswa SMAN 1 Rawamerta 100 persen muslim, sehingga di sekolah ini nuansa religinya terasa. Ditambah lagi, sekolah ini berdekatan dengan Pondok pesantren. Besar harapan saya kedepan dengan banyaknya kegiatan yang bernuansa religi di sekolah, dapat menambah keimanan siswa,” ujarnya.

Bagikan :

Pos terkait