UIN RF Beri Wawasan Soal  Sharing Komputerisasi di SMKN 8

Kontributor: Kemas Ari

PALEMBANG, Mattanews.co – Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 8 (SMKN 8) Palembang bekerjasama dengan Program studi informasi (Prodi SI) Fakultas Sains dan Teknologi (FST Universitas Islam Negeri Raden Fatah (UIN Rafah) Palembang melakukan Sharing Komputerisasi pada kegiatan guru tamu di SMKN 8 Palembang, Selasa (05/09/18).

Ketua Prodi SI, Ruliansyah M.Kom, mengatakan Kegiatan Guru tamu ini membahas mengenai komputer mengenai fungsi CPU dan Hardware yang diikuti oleh siswa kelas X (sepuluh) dari jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ).

“Tujuan untuk memberikan wawasan Ilmu kepada siswa-siswa SMKN 8 mengenai fungsi CPU dan Hardware, dan harapan kedepannya ialah dengan kegiatan seperti ini para siswa dapat memahami CPU dan Hardware cara lebih baik,” ungkap Ruliansyah

Untuk materi kegiatan ini disampaikan oleh Dosen SI yaitu Catur Eri Gunawan, M.Cs dan Dian HafidhZulfikar, M.Cs,  Muhammad Son Muarie, M.Komdan Freddy Kurnia Wijaya, M. Kom, M.Eng.

Hadir dalam kegiatan ini Kepala Sekolah SMKN 8 Palembang, Drs. Ropik, M.Si  Wakasek Kesiswaan, Dra. Ainun Zari, Wakasek Humas,M.Lekat, S.Pd, Ketua Jurusan TKJ, Neny Rusdiana, S.Kom

Bagikan :

Pos terkait