* Dua Tewas Dilokasi, Satu Kritis
MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Tragis, Ibu dan dua anak tertabrak mobil Truck Isuzu BE 8420 TD, saat mengemudikan sepeda Motor Honda Vario 160 BG 5803 XJ, melintas di Jalan Alamsyah Ratu Perwira, Kecamatan Gandus, Palembang. Dua tewas dilokasi kejadian, sementara satu korban masih dalam kondisi kritis, Rabu (21/06/2023) pukul 09.05 WIB.
Ketiga korban warga Jalan Komplek PTPN VII Mula Rt 001/002 Kelurahan Desa Mainan Kecamatan Sembawa Kabupaten Banyuasin, DR Panyabungan (45), SN (6) dan FN yang saat ini masih kondisi kritis.
“Kejadian berawal saat pengendara motor, Ibu-ibu berboncengan dengan dua anaknya hendak belok menuju arah Soekarno Hatta, datang truk dari arah Musi hendak menuju jalur yang sama. Karena ngebut truk tersebut tidak sempat mengerem, menabrak ibu dan dua anaknya,” jelas Rahmat Firli, saat dibincangi dilokasi kejadian.
Dijelaskan Rahmat, Ibu dan anaknya meninggal dunia di lokasi kejadian.
“Mereka terluka parah hingga meninggal ditempat, satu lagi kritis dibawa ke RS Muhammad Hoesin Palembang dan Rumah Sakit Siti Khodijah,” paparnya.
Rahmat menambahkan, saat kejadian korban tidak memasang lampu sen dan tidak menoleh kanan kiri.
“Pengendara motor tersebut langsung saja mengambil jalan posisi kiri. Truk dan sopir sudah diamankan. Tidak lama petugas Lakalantas Polsek Gandus datang,” tambahnya.
Menurut suami korban, Ramli Hasibuan membenarkan ketiga korban adalah isteri dan anaknya.
“Mereka bermaksud menghadiri perpisahan sekolah, di Opi Water Fun. Karena anak saya mabuk, jadi maunya hanya naik motor. Tidak lama kemudian, ada kabar duka ini,” ujarnya, saat dibincangi di RS Mohammad Hoesin Palembang.
Rencana Ramli, kedua korban akan dimakamkan di TPU di dekat rumahnya dan satu korban lainnya masih akan menjalani operasi.
Terpisah, Kasat Lantas Polrestabes Palembang Kompol Emil Eka Putra menjelaskan, sopir dan mobil truk sudah diamankan, untuk pemeriksaan lebih lanjut.
“Jadi kronologisnya, dua kendaraan ini berjalan searah dari arah Musi 2 menuju Komplek Polygon. Karena tidak bisa menguasai kendaraannya, mobil truk ini menabrak pengendara motor. Untuk saat ini, anggota kita masih lakukan pendalaman,” pungkasnya.