Update 4 Desember 2020 Korban Covid-19 di Indonesia: 563.680 Positif, 466.178 Sembuh, 17.479 Meninggal

Sejak pandemi, kasus Covid-19 sudah ada di semua provinsi atau 34 provinsi, dari Aceh hingga Papua. Secara khusus, sudah ada 507 kabupaten/kota dari 34 provinsi yang terdampak penularan virus corona.

Sementara Jumlah kasus virus Corona dari hari ke hari semakin mengalami peningkatan tajam di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Dikutip dari Worldometers, Jumat (4/12/2020) pagi, untuk hari ini saja total positif COVID-19 di dunia telah mencapai angka 65.527.498 dengan tambahan 11.247 kasus dalam waktu 24 jam.

Sedangkan jumlah kematian kumulatif tembus menjadi 1.511.719 (bertambah 618 orang per hari ini), dan pasien yang berhasil sembuh tercatat menjadi 45.370.805 orang.

Amerika Serikat, India, dan Brasil hingga kini masih menjadi 3 negara dengan jumlah kasus Covid-19 tertinggi. Berikut rinciannya:
1. Amerika Serikat kasus positif 14.535.196, meninggal dunia 282.829, dan pasien sembuh 8.561427.
2. India dengan 9.571.780 kasus, meninggal dunia 139.227 orang, dan pasien sembuh 9.015.684.
3. Brasil 6.487.516 kasus, meninggal dunia 175.307, dan pasien sembuh 5.725.010 orang.

Bagikan :

Pos terkait