Wali Kota Prabumulih Kunker ke Kota Pagar Alam, Ini Tujuannya

Pemerintah Kota (Pemkot) Pagar Alam Sumatera Selatan menerima Kunjungan Kerja (Kunker) Pemkot Prabumulih,yang secara langsung dihadiri Wali Kota (Wako) Ir. H. Ridho Yahya MM dan Ketua TP PKK Prabumulih Hj. Suryanti Ngesti Rahayu beserta rombongan dan beberapa Dinas terkait.

MATTANEWS.CO, PAGAR ALAM — Pemerintah Kota (Pemkot) Pagar Alam Sumatera Selatan menerima Kunjungan Kerja (Kunker) Pemkot Prabumulih,yang secara langsung dihadiri Wali Kota (Wako) Ir. H. Ridho Yahya MM dan Ketua TP PKK Prabumulih Hj. Suryanti Ngesti Rahayu beserta rombongan dan beberapa Dinas terkait.

Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni dan Ketua TP PKK Rachma Hareni Noor bersama jajaran Pemkot nya,menyambut hangat kunjungan kerja ini. Dan mengadakan acara ramah tamah di Rumah Dinas Walikota Pagar Alam, Kamis (25/03/2021) malam.

Dalam sambutannya, Wako Pagar Alam mengucapkan selamat datang kepada Walikota Prabumulih beserta rombongan atas kunjungan silaturahminya kebumi Besemah ini.

Penyerahan Cinderamata
Penyerahan Cinderamata

“Semoga kunjungan ini akan menjadi media silahturahmi dan komunikasi yang positif untuk kemajuan daerah Pagar Alam dan Prabumulih,” ungkapnya.

Wako Pagar Alam Alpian Maskoni menambahkan,moment kunjungan silaturahmi ini sangat membantu promosi destinasi wisata yang ada di Kota Pagar Alam yang tentunya sejalan dengan Visi Kota Pagar Alam, implementasinya yaitu melaksanakan pembangunan yang berwawasan lingkungan.

Bagikan :

Pos terkait