Wujud Kepedulian Polres Prabumulih, Berikan Bantuan Sosial pada PHL

MATTANEWS.CO, PRABUMULIH – Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo SIK melalui Wakapolres Kompol Eriyadi Yuswanto, S.H., M.H. didampingi Kabag SDM Kompol A Jauhari, Kabag Ren Kompol Robinson, Kasat Binmas AKP Sardinata memberikan Bantuan Sosial (Bansos) kepada 50 Pegawai Harian Lepas (PHL), 35 dari Polres Prabumulih dan 15 dari Pemkot Prabumulih, Kamis (7/11/2024).

Kapolres Prabumulih melalui Wakapolres Kompol Eryadi mengatakan, bahwa bantuan ini wujudkan kepedulian Polri kepada para PHL yang berkerja di Polres Prabumulih dan Pemerintah Kota Prabumulih.

Bansos terhadap PHL tersebut kata Kapolres juga merupakan bentuk kepedulian Polres kepuasan dalam rangka memperkuat soliditas internal Polres Prabumulih serta juga sebagai perhatian karena telah membantu kesuksesan acara kunjungan kerja Kapolda Sumsel di Kota Prabumulih.

“Soliditas internal menjadi sebuah modal utama suatu organisasi untuk bisa menjalankan misinya,” kata Eryadi.

Lebih lanjut, ini merupakan wujud perhatian kepada rekan-rekan sekalian untuk memberikan dukungan moril, semangat.

Bagikan :

Pos terkait