Wujudkan Kampung Sehat, Satgas Yonif 512/QY Gotong Royong Bersihkan Kampung Wonorejo Papua

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Klik Disini Untuk Mendengarkan Berita”]

MATTANEWS CO, KEEROM, PAPUA – Demi mewujudkan lingkungan kampung yang bersih dan sehat di Tapal Batas, Pos Kotis Satgas Yonif 512/QY bersama warga gotong royong membersihkan Kampung Wonorejo, Kabupaten Keerom, Papua, Sabtu (19/06/2021).

“Pembersihan Kampung Wonorejo ini kami laksanakan demi mewujudkan Kampung yang sehat, agar terhindar dari penyakit, khususnya malaria dan penyakit lainnya,” terang Dansatgas Letkol Inf Taufik Hidayat, kepada wartawan online media ini.

Warga Kampung Wonorejo sangat antusias dengan kegiatan pembersihan yang dilakukan di sepanjang jalan, curah hujan yang tinggi beberapa hari terakhir membuat sampah-sampah plastik yang ada di sekitaran jalan Kampung Wonorejo menjadi sarang nyamuk.

Keakraban masyarakat bersama anggota berpakaian loreng ini nampak terlihat dari pemotongan rumput, pembersihan sampah-sampah dan menembar obat anti malaria yang ada di sepanjang selokan sekitaran jalan Kampung Wonorejo.

Print Friendly, PDF & Email
Bagikan :

Pos terkait