100 Persen Pembangunan Fisik TMMD Selesai

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 110 Tahun 2021 Kodim 0418 Palembang akhirnya selesai. Seluruh pembangunan fisik dan kegiatan non fisik yang berada di Jalan Taqwa, Lorong Sungai Jawi,Kelurahan Sungai Selincah, Kecamatan Kalidoni Palembang, selama satu bulan ini sudah selesai dilaksanakan.

100 persen pembangunan fisik seperti pembangunan jembatan panjang 12 meter dan lebar 6 meter, pembangunan jalan panjang 750 meter dan lebar 6 meter, rehab dua unit rumah, pembangunan dua MCK, dua unit Pos Kamling dan rehab masjid Nurul Iman semuanya selesai.

11 sasaran fisik ini diharapkan dapat bermanfaat dan digunakan sebaik mungkin oleh warga Kampung Jawi.(*)

Pilihan Pembaca :  Desak Pj Bupati OKU Segera Benahi Mekanisme Kerjasama Media

Pos terkait