MATTANEWS.CO,SULBAR – aih Kemenangan di Bulan Suci Ramadhan 1442 H/2021 M dengan Mengamalkan Akhlakul Karimah. Demikian tema dalam kegiatan Amaliah Ramadhan yang di laksanakan Mahasiswa Universitas Negeri Makassar (UNM) bekerjasama SMK Yapma Sulbar. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari kegiatan Mahasiswa UNM KKN PM pasca bencana di Mamuju Provinsi Sulawesi Barat tepatnya di Desa Salletto
Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju.
“Hari ini kami melaksanakan kegiatan Amaliah Ramadhan di awali dengan pembukaan oleh Kepala sekolah SMK Yapma Syarifuddin, S.Ag dan di lanjutkan dengan pemberian materi,” kata ketua panitia pelaksana kegiatan Elvira kepada media ini, senin (19/4/2021).
Elvira menuturkan, Kegiatan yang di laksakan bekerja sama dengan pihak sekolah yang melibatkan para siswa siswi yang ada di SMK Yapma.
Kegiatan ini di harapkan mereka mampu implementasikan setiap materi yang telah diperoleh ke kehidupan sehari-hari. “Kami berharap melalui kegiatan ini kita mampu meraih kemenangan yang diinginkan di bulan suci ramadhan meskipun di tengah kondisi pandemi Covid-19 seperti saat ini. Dan kemenangan tersebut semoga dapat diraih dengan mengamalkan akhlakul karimah atau perilaku terpuji seperti yang di ajarkan di dalam agama Islam,” ucap Elvira.