Seribu SR Proyek PUPR Prabumulih Belum Serah Terima, Ini Penjelasan Direktur PDAM

MATTANEWS.CO, PRABUMULIH – Adanya galian dan pemasangan Sambungan Rumah (SR) untuk air bersih PDAM melalui Proyek DAK 2022 Dinas PUPR Kota Prabumulih masih dalam masa pengerjaan, dan belum diserahterimakan ke pihak PDAM, Senin (7/11/2022).

Direktur PDAM Tirta Prabujaya, Ari Fajar C Ardhana ST saat dibincangi awak media diruang kerjanya menerangkan, selain mendapatkan bantuan 1000 Sambungan Rumah (SR) juga PDAM mendapatkan bantuan perpipaan dan ada satu unit pompa.

“Untuk proyek SR berlokasi di dua wilayah, pertama di Kelurahan Gunung Ibul dan kedua Perumahan Arda Kelurahan Karang Raja kecamatan prabumulih timur masih ditangani oleh dinas PUPR prabumulih dan belum diserah terimakan pada kita,” terang Ari Fajar.

Dikatakan Direktur PDAM, Ari Fajar, 600 sambungan rumah berada di Perumahan Arda Kelurahan Karang Raja dan 400 SR ada di perumahan GPI Kelurahan Gunung Ibul, sedangkan untuk perumahan Sindur masuk wilayah Gunung Ibul merupakan kelanjutan proyek tahun 2021 dan dikerjakan tambahan lagi di Tahun 2022.

Bagikan :

Pos terkait