MATTANEW.CO, PONTIANAK – Ditresnarkoba Polda Kalimantan Barat menangkap 2 (dua) orang oknum TNI terkait kurang lebih 20 Kilogram Narkotika jenis Sabu-sabu, di pinggir Jalan Panglima Aim, Kelurahan Tanjung Hulu, Kecamatan Pontianak Timur, Kota Pontianak, Minggu dini hari 5 Februari 2023, Pukul 00.25 WIB.
Hal ini, disampaikan langsung oleh Kabidhumas Polda Kalbar Kombes Pol Raden Petit Wijaya melalui keterangan pers secara tertulis di group WhatsApp, Minggu 5 Februari 2023, Pukul 14.06 WIB.
Kombes Pol Raden Petit Wijaya mengatakan, penangkapan terhadap dua oknum TNI-AD tersebut dilakukan oleh Tim Interdikasi Gabungan Lidik Subdit 1 dan IT, Satres Narkoba Polres Sekadau dan Bea Cukai Kalbagbar dibawah pimpinan P.S Kasubdit 1 Ditresnarkoba Polda Kalbar.
“Barang-bukti (BB) Mobil Toyota Avanza warna Silver KB 1347 TL yang digunakan Tersangka Serma Tarmizi dan Serka Adinda Mayrindra saat ditangkap Tim Satresnarkoba Polda Kalimantan Barat, di pinggir Jalan Panglima Aim, Kelurahan Tanjung Hulu, Kecamatan Pontianak Timur, Kota Pontianak, Minggu dini hari 5 Februari 2023, Pukul 00.25 WIB, “terang Kombespol Raden Petit.