Bakti Gotong-royong PMI Muba, Kegiatan Upaya Pencegahan Covid-19

Reporter : Anang

MUBA,Mattanewsco- Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin terus melakukan upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Salah satunya dengan event Gerakan Bakti Gotong Royong PMI Kabupaten Muba menuju desa new normal Covid-19, di Desa Tegal Mulyo Kecamatan Keluang, Rabu (23/12/20).

“Alhamdulillah telah kita rasakan bersama di bawah kepemimpinan Bupati Muba, untuk kegiatan gotong royong yang ada di Kabupaten Muba telah terlaksana dengan baik. Karena ada banyak pihak yang membantu serta mendapatkan dukungan yang sangat baik,”kata Wakil Bupati Muba Beni Hernedi

Menurutnya terpilihnya Desa Tegal Mulyo dalam kegiatan ini karena berada di satu lintas perbatasan, akses yang bagus dan memiliki pengalaman cukup baik. Untuk itu, akan dijadikan contoh bagi desa lainnya dalam penerapan new normal menjadi desa yang tangguh dalam penyebaran Covid-19.

“Bersama dengan berbagai pihak yang telah membantu, PMI akan memberikan bantuan dan pendampingan kepada Desa Tegal Mulyo agar bisa mewujudkan desa yang tangguh dan disiplin dalam kondisi new normal saat ini,”ujarnya

Bagikan :

Pos terkait